Viral di media sosial seorang wanita mengeluh mesin mobilnya yang rusak karena penggunaan BBM jenis Pertamax.

Pada video yang diunggah oleh akun X @/araitulaki, Minggu (24/11/2024) wanita itu juga memperlihatkan sejumlah mobil lainnya yang rusak di bengkel resmi Daihatsu, tepatnya Astra Daihatsu Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Dalam videonya wanita itu menjelaskan ada delapan mobil yang sedang dikerjakan dengan masalah yang sama. Sementara sehari sebelumnya ada sepuluh mobil.

“Ini filter pompa bensinnya sampai hancur, sampai berlumut rusak. Ini semua BBMnya harus dibuang, Pertamax. Kasus-kasus yang lain sama di bengkel ini, di Daihatsu Cibinong, rusak juga, pompanya kena, ya ampun,” ujar wanita dalam video tersebut.

Menanggapi hal ini, Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari mengatakan bahwa pihaknya telah menerima laporan tersebut.

Saat ini Pertamina tengah melakukan investigasi secara internal.

Kemudian, Pertamina juga melakukan pengecekan kualitas Pertamax di Terminal BBM hingga SPBU-SPBU, serta bengkel di wilayah Cibinong.

“Investigasi kualitas produk masih dilakukan sejak Jumat lalu. Kami terus berkoordinasi dengan pihak bengkel dan LAPI ITB. Sampel produk juga sudah kami kirimkan ke Lemigas untuk uji lab lebih lanjut,” ujar Heppy dalam keterangannya yang dikutip, Selasa (26/11/2024).