Indonesia Terima 100 Ton Kurma dari Raja Salman untuk Ramadhan
Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama, menerima hadiah berupa 100 ton kurma dari Raja Salman bin Abdul Aziz Al Saud dari Arab Saudi.
Bantuan ini disalurkan melalui Kedutaan Besar Arab Saudi di Indonesia dan diterima oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar di Kantor Kementerian Agama, Jakarta.
Kurma-kurma ini akan didistribusikan ke berbagai masjid, kampus, panti asuhan, dan daerah-daerah tertentu di seluruh Indonesia.
“Kurma ini untuk buka puasa bagi segenap warga masyarakat Islam di Indonesia dan insya Allah kami nanti yang bertanggung jawab,” kata Menag dalam keterangannya, dikutip Minggu (16/2/2025).
“Saya atas nama pribadi, serta mewakili masyarakat Indonesia bersama umat Islam mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Yang Mulia Duta Besar Saudi Arabia,” ucap Menag.
Lihat postingan ini di Instagram
Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Faisal Abdulah H. Amodi, menyebut bahwa bantuan ini merupakan wujud komitmen dan kepedulian Raja Salman terhadap umat Islam di seluruh dunia, khususnya di Indonesia.
“Ini merupakan arahan dan intruksi langsung Yang Mulia Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud dan juga Putra Makota dan Perdana Menteri Kerajaan Saudi Muhammad bin Salman dalam kaitannya perhatian Pemerintah Kerajaan Saudi terhadap kebutuhan-kebutuhan umat Islam di seluruh dunia, khususnya masyarakat Indonesia secara keseluruhan,” katanya.
Hadiah kurma tersebut juga merupakan salah satu komitmen dan perhatian Kerajaan Arab Saudi dalam rangka memberikan peranannya di dunia Islam, kata Dubes lebih lanjut.