Aksi penyiksaan terhadap seekor anjing kembali terjadi, kali ini aksi keji itu terjadi di wilayah Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Dalam video berdurasi 27 detik yang diunggah oleh akun Instagram @animals_hopeshelterindonesia itu memperlihatkan anjing berwarna cokelat muda itu dibanting kesana kemari oleh pemiliknya.

Anjing berukuran tak terlalu besar itu juga berusaha melawan, suaranya terdengar melengking seolah memberi tanda kesakitan dan meminta aksi keji itu dihentikan.

Kasus penyiksaan anjing untuk berburu babi hutan itu diketahui terjadi di kawasan hutan daerah Gununghalu, Bandung Barat pada 21 Juli lalu. Anjing itu merupakan milik komunitas pemburu babi hutan.

Viralnya penyiksaan anjing itu pun kini dikecam aktivis pecinta hewan, Animals Hope Shelter Indonesia. Mereka membawa aksi tak terpuji itu ke ranah hukum.

Sementara, publik langsung bereaksi keras terhadap video tersebut. Banyak yang mengecam tindakan kejam sang majikan dan menuntut agar pelaku segera ditindak secara hukum.

“Anabul sayang, kamu pasti akan segera ditemukan. Anabul sayang, kamu pintar , kamu kuat, pasti kamu akan segera ditemukan dan akan hidup bahagia di rumah penuh kasih sayang di rumah baru kamu animalshopeshelterindonesia” ujar tiwi ***

“Ada yang lucu kah,smpai kalian tertawa ketika sedang menyiksa hewan ada yang lucu?,kalian ini udh besar trus punya arah berfikir yang jelas knpa klain menyiksa hewan yang tidak bersalah” ujar nabila***

“beraninya sama hewan..secepatnya mendapatkan balasan yg setimpal dari Tuhan.secepatnya jg ketangkap pelakunya.dipenjara biar jadi efek jera buatnya.aamiin. sehat selalu,dalam lindungan Tuhan selalu dan bahagia selalu untuk hewan2 didunia ini dan manusia2 baiknya.aamiin” ujar lunaarah***